Yendi Widya Kota Bengkulu Bunga Rafflesia Bunga Raflesia Kawan Kawan Kawan Yendi ASSALAMU'ALAIKUM WARAHMATULLAHI WABARAKATUH WILUJENG SUMPING

Selasa, 15 Desember 2009

Bisnis Besar Bisa Lahir dari Ide yang Sederhana


Hal terpenting dalam berbisnis adalah menciptakan sistem bisnis. Itulah yang dilakukan Dr Gideon Hartono (46), anak seorang penjual kue moci, kelahiran Yogyakarta 10 Oktober 1963, yang kini hidupnya berubah 180 derajad , dengan mendirikan Apotek K24 dan menciptakan sistem bisnisnya.

Sistem bisnis Apotek K24 yang diciptakannya terbukti mampu menjadi bisnis besar yang membawa perubahan pelayanan pembelian obat lewat apotek oleh masyarakat, dan terbukti berkembang sangat cepat di berbagai daerah di Indonesia.

Bahkan, bisa jadi, seperti yang diharapkan, Apotek K24 tembus berdiri di berbagai kota-kota negara Asean dan Asia dalam waktu-waktu mendatang.

Banyak orang yang menyangsikan bisa terlahir sebuah bisnis dari sebuah daerah, seperti Yogyakarta, yang dapat bersaing ke kencah nasional. Bahkan internasional. Namun kenyataan membuktikan. Bisnis Apotek K24 tumbuh fenomenal, dan layak diakui sebagai salah satu bisnis dengan prospek terbaik saat ini.

Kemampuan Dr Gideon : Jeli dan Fokus

Selama ini banyak orang yang beranggapan bahwa bisnis dengan system bisnis yang handal dan menguntungkan selalu datang dari ibukota, Jakarta . Atau bahkan dari luar negeri. Lihatlah, bagaimana gerai makanan siap saji internasional mampu mengoyak dan memboyong devisa ke negara-negara maju, yang hanya bermodal ‘sistem bisnis’. Padahal semua bahan baku, tenaga kerja, dan pasarnya, semuanya berasal dari domestik. Di mana letak hebatnya? Kehebatan itu ternyata ada pada ‘system bisnis’ yang dibuat.

Kehadiran bisnis waralaba Apotek K24 yang didirikan Dr Gideon Hartono tak lepas dari fenomena itu. Inovasi bisnis Apotek K24, jauh melampaui standar layanan konvensional apotek biasa. Pemberian layanan nonstop 24 jam sehari, yang tidak pernah tutup meskipun hari libur, adalah prinsip-prinsip layanan yang terkait dalam bidang jasa kesehatan yang juga tidak pernah libur, merupakan cara pandang yang jeli terhadap kebutuhan pelanggan. Langkah dan upaya untuk konsistem buka 24 jam sehari, serta fokus membangun brand image secara terus menerus menghasilkan bisnis yang unik dan berbeda, sehingga mudah dikenal oleh masyarakat.

Sejak dini, Dr Gideon, pada Apotek K24, juga membangun suatu kesadaran untuk menjual produk-produk obat yang legal dan menjauhi yang palsu dengan tujuan tumbuh satu kepercayaan yang tinggi pada pelanggan. Sebagai seorang dokter, suami dari Drg Inge Santoso Sp Ort , ini memahami mekanisme dan distribusi obat-obatan, sehingga mengetahui cara mencegah agar Apotek K24 tidak ‘kemasukan’ obat palsu. Salah satu cara yang dilakukan adalah berhubungan langsung dengan distributor obat resmi yang ditunjuk oleh produsen obat-obatan.

Bisnis Besar Bisa Lahir dari Ide yang Sederhana

Kehadiran bisnis waralaba Apotek K24 dalam lima tahun terakhir di Indonesia memberikan pelajaran dua hal. Pertama, ide dan system bisnis bisa terlahir dimana saja, tidak mesti dari Jakarta.

Dari daerah ide-ide bisnis justru sangat potensial tumbuh dan bermunculan bisnis-bisnis baru yang dapat dikembangkan dengan system waralaba.

Pertama, kreatifitas bisnis dapat muncul dan dikembangkan karena adanya tuntutan pelayanan, dinamika masyarakat, serta modernisasi menajemen yang dilakukan secara professional dan tersistem dengan baik.

Apotek K24, awalnya hanyalah ide membuka apotek 24 jam nonstop agar masyarakat dapat memperoleh obat yang diperlukan kapan saja dengan harga yang sama (siang maupun malam). Kini ide bisnis yang sederhana ini telah mengilhami banyak orang untuk membuka usaha jasa yang juga buka 24 jam. Beberapa gerai makanan, Pom Bensin, supermarket, bahkan jasa laundry dan potong rambutpun sudah banyak yang buka 24 jam.

Agar leading dan terus tumbuh, Dr Gideon telah menyiapkan strategi baru untuk maju ke pasar Asia. Oleh banyak kalangan, pasar Asia dengan jumlah penduduk yang besar merupakan pasar potensial bagi bisnis apotek dan industry kesehatan lainnya.

Untuk masuk ke pasar Asia, Dr Gideon tidak mau setengah-setengah mempersiapkannya. Ia, setidaknya telah menciptakan system bisnis yang lebih kokoh, dengan menciptakan manajemen operasional yang handal, melatih karyawannya untuk bersiap memasuki pasar yang lebih luas dan besar, menciptakan brand yang kuat dan terintegrasi, jaringan waralaba yang terus dimanage, dan melakukan inovasi bisnis terus menerus.

Di masa mendatang, Dr Gideon berharap, Apotek K24 pada tahun 2010 nanti dapat berkembang mencapai 500 gerai di seantero Indonesia. Apotek K24 diharapkan tidak hanya berdiri di kota-kota besar, tetapi juga kota-kota kecil lainnya.

Selain membangun Apotek K24, Dr Gideon juga sedang menyiapkan bisnis yang lebih spesifik lagi, dan masih terkait dengan bisnis kesehatan., yaitu bisnis Laboratorium Klinik, yang diberi brand HiLab.

Berbeda dengan laboratorium klinik lainnya, yang masih dikelola secara konvensional dan tradisional, HiLab bertumpu kepada teknologi tinggi, kecepatan layanan dan dengan harga layanan yang terjangkau.

Menurut Dr Gideon, HiLab yang dalam waktu tak lama lagi akan dibiakkan seperti Apotek K24, dan diintegrasikan dengan Apotek K24 memiliki keunggulan. Pertama, merupakan satu-satunya klinik pertama di Indonesia yang hasilnya secara otomatis dapat dikirim via sms dan internet (web dan email) sehingga riwayat hasil pemeriksaan laboratorium dapat diakses anytime, anywhere dengan internet. Sementara cara lama biasanya pasien harus mengarsip print out hasil laboratorium.

Kedua, hasil dapat diketahui dengan cepat, bisa dikirim langsung via handphone lewat sms (langsung dari server dan tidak diketik ulang) sehingga sangat membantu dokter yang menangani pasien mengetahui masalah dan menetapkan terapy yang tepat dan cepat.

Ketiga, standarisasi layanan dan kualitas berstandar dunia, dilakukan secara otomatis, menggunakan robotic yang dipandu dengan intrukstur IT degan dukungan peralatan dan manajemen berkualtas tinggi.

Tidak ada komentar: